BARANG YANG WAJIB DIBAWA SAAT TRAVELING OLEH PEREMPUAN

Ketika traveling, para perempuan biasanya akan membawa barang bawaan lebih banyak dibandingkan dengan laki-laki. Selain barang-barang tersebut tidak mudah didapat dimana saja, pastinya juga untuk menghindari pemakaian bersama dengan traveler lainnya dan pastinya mudah ketika dibutuhkan jika sudah tersedia.

barang bawaan saat traveling


Barang-barang seperti uang, dokumen penting berupa tiket pesawat, paspor, tiket menginap, dan lainnya pasti sudah umum diingat dan akan dibawa ketika kamu bepergian. Namun beberapa barang lain yang tidak kalah pentingnya, kadang sering terlupakan. Jika saya mau share beberapa barang yang wajib dibawa saat traveling oleh perempuan dan jangan sampai ketinggalan ya, masukan dalam list barang bawaanmu.

List barang wajib dibawa oleh perempuan saat traveling

Namun ada beberapa barang perempuan yang kadang terlupakan untuk dibawa. Padahal barang-barang tersebut sangat penting untuk perempuan. Nah ini dia beberapa barang penting yang wajib dibawa perempuan saat kamu traveling.

1. Vitamin dan Obat-obatan pribadi

Obat-obatan pribadi pastinya sangat penting buat kamu bawa. Selain mudah saat dibutuhkan, pastinya obat ini juga belum ditentu dijual di tempat yang kamu kunjungi. Obat pribadi ini salah satunya obat pereda nyeri ketika kamu sedang menstruasi. Jadi jangan lupa siapkan obat ini sbeelum kamu pergi traveling.

2. Toiletries

Perlengkapan kebersihan badan sangatlah penting. Jika kamu alergi dengan beberapa kandungan bahan tertentu pada produk kebersihan, alangkah baiknya kamu membawa perlengkapan kebersihan dari rumah. Termasuk sikat gigi, jika gusi kamu sensitif, maka bawalah sikat gigi yang biasa kamu gunakan di rumah. Jangan mengandalkan membeli di tempat tujuan wisata. Belum tentu ada. Kamu bisa membawa perlengkapan mandi ini dalam bentuk travel size.

3. Handuk

Jika kamu memiliki kulit sensitif, maka bawalah handuk mandi yang biasa kamu pakai di rumah. Karena bisa jadi handuk di hotel tempat menginap tidak cocok di kulit kamu. Belilah handuk microfiber yang didesain untuk traveling. Biasanya sangat ringan dan cepat kering.

4. Perlengkapan kecantikan

Sebagai perempuan membawa perlengkapan kecantikan ketika traveling sangatlah penting. Untuk menjaga kulit kamu tetap sehat terawat. Misalnya rangkaian skincare pagi dan malam untuk melindungi kulit dari sinar matahari.

5. Peralatan ibadah

Buat kamu perempuan muslim, bawalah perlengkapan ibadah sendiri. Pastinya lebih aman dibandingkan menggunakan alat ibadah bersamaan dengan orang lain. Selain itu belum tentu atau tidak semua tempat ibadah menyediakan alat ibadah untuk kaum perempuan. 

6. Pembalut

Meskipun jadwal period kamu masih lama, alangkah lebih baik jika kamu tepat membawanya untuk jaga-jaga. Menghindari tiba-tiba monthly period kamu datang lebih awal.

7. Pakaian dalam

Pastinya membawa pakaian dalam itu wajib banget. Untuk kesehatan kamu wajib mengganti celana dalam khususnya minimal 2x sehari. Nah jangan lupa untuk membawa pakaian dalam kamu yang paling nyaman untuk traveling kamu. Jangan mengandalkan membeli di tempat traveling.

8. Topi atau payung

Beberapa perempuan suka abai terhadap alat pelindung diri dari sinar matahari ini. kamu bisa membawa barang tersebut ketika kamu traveling. Pastinya barang kecil ini akan menjaga kulitmu tetap aman dan meminimalisir paparan sinar matahari ketika kamu traveling. Apalagi kamu travelingnya ke tempat panas seperti pantai.

9. Headset

Untuk mengusir rasa bosan selama perjalanan, kamu bisa mendengarkan alunan musik melalui headset kamu. Untuk kesehatan, hindari menggunakan headset bersama orang lain. Bawalah headset milik sendiri.

10. Tisu daerah kewanitaan

Barang terakhir yang wajib saya bawa saat traveling adalah tisu daerah kewanitaan. Apalagi kalau di luar negeri banyak toilet kering. Buat saya sebagai orang Indonesia yang terbiasa membasuh dengan air, membuat merasa tidak nyaman jika tidak dibasuh dengan air, sehingga penggantinya adalah menggunakan tisu daerah kewanitaan.

Membawa tisu jenis ini buat saya sangat penting. Tapi kamu juga wajib hati-hati dalam memilih tisu untuk daerah kewanitaan. Pastikan berbahan dasar aman dan tidak mengiritasi area kewanitaanmu, serta menggunakan antiseptik yang akan membunuh kuman. Saya mempercayakan tisu untuk daerah kewanitaan pada Betadine™ Feminine Wipes.

Mengenal Betadine™  Feminine Wipes

Tentang Betadine®

Siapa yang tak mengenal Betadine®? Produk antispetik berkelas dunia ini sudah ada sejak tahun 1969, berarti sudah berusia 50 tahun. Di Indonesia sendiri, Betadine® mempunyai empat kategori produk yaitu Wound Care (Produk Penanganan Luka), URTI Care (Produk untuk Mulut, Hidung dan Tenggorokan), Feminine Care (Produk untuk Area Kewanitaan), Protective Care (Produk untuk Membersihkan Tubuh). Semua kategori produk ini berfungsi untuk mencegah dan mengatasi infeksi.

Tentang Betadine™ Feminine Wipes

Salah satu produk dari Feminine Care yang memang dirancang untuk area kewanitaan itu sendiri adalah Betadine™ Feminine Wipes. Pastinya produk ini dapat digunakan oleh para perempuan yang aktif di luar rumah seperti female traveler

Betadine™ Feminine Wipes ini berfungsi untuk menghindari ketidakseimbangan bakteri baik pada area kewanitaan yang dapat menyebabkan beberapa masalah seperti gatal, bau tak sedap, dan keputihan. Produk Personal care ini dirancang khusus untuk area kewanitaan.

Bentuknya yang lembut dan terbuat dari Immortelle atau dikenal dengan bunga keabadian ini dipastikan dapat menutrisi dan mendukung pertumbuhan bakteri baik dan memberi perlindungan alami pada area kewanitaan kamu. Flushable tissue ini dapat digunakan kapan saja dan dimana saja ketika kamu membutuhkannya, terutama ketika kamu traveling ke luar negeri yang mayoritas dengan toilet kering.

Manfaat dari Betadine™ Feminine Wipes

Produk Betadine™ Feminine Wipes dikemas dengan desain packaging warna ungu yang lembut. Tersedia dalam kemasan pack 10 sheets. Sangat mungil dan travel friendly banget pastinya. Wanginya, ga usah ditanya, segar banget aroma khas bunga immortelle.

manfaat betadine feminine wipes


Lalu apa kelebihan dari produk area kewanitaan ini? 

  1. Bebas sabun, paraben, dan pewarna.
  2. Gynaecologically tested, pastinya sangat aman digunakan.
  3. Menjaga keseimbangan pH alami daerah kewanitaan. Dengan menggunakan formula alami Tri-Care yang dapat memberikan perlindungan harian dari gejala yang tidak diinginkan yang menyebabkan ketidakseimbangan pH pada area kewanitaan.
  4. Mengandung prebiotik. Yaitu dapat membantu pertumbuhan dan perkembangan bakteri baik dan juga berfungsi menghalangi pertumbuhan bakteri jahat.
  5. Membantu melembabkan kulit melalui kandungan bahan yang terdapat dalam immortelle. Bunga abadi ini mengandung antioksidan alami yang dapat membantu meningkatkan kelembapan alami pada kulit.
  6. Flushable.

MY THOUGH

Itu dia beberapa barang yang wajib kamu bawa saat traveling khususnya bagi perempuan. Salah satunya adalah barang untuk perawatan area kewanitaan. Karena menjaga kebersihan area perempuan itu wajib banget. Salah satunya dengan selalu membawa produk dari Betadine® yaitu Betadine™ Feminine Wipes.

Betadine™ Feminine Wipes mempunyai banyak manfaat dan terbuat dari bahan berkualitas. Pastinya produk personal care yang dirancang khusus perempuan ini sangat aman digunakan sebagai salah satu bentuk perawatan diri saat traveling.  Saya selalu membawa produk ini kemanapun saya pergi, tidak hanya saat traveling. Kalau kamu mau tahu lebih banyak tentang produk ini, kamu bisa mengunjunginya di https://betadine.co.id/.

Kalau kamu barang apa yang wajib kamu bawa ketika traveling? Yuk share di kolom komentar. Sharing kecilmu pastinya akan sangat bermanfaat untuk para pembaca lainnya, khususnya perempuan.

22 Comment

  1. Setuju banget tentang perempuan yang selalu banyak membawa barang saat traveling dibandingkan dengan laki-laki, itu menandakan bahwa perempuan memang detail dan punya prepare yang baik.
    Di pemikiran saya sebagai laki-laki, kalau mau traveling, yo wis jalan aja, kalau ada nanti butuh sesuatu, tinggal beli di jalan. Tapi, istri saya memilih untuk membawa perlengkapan selengkap-lengkapnya dari rumah, biar nanti tinggal pakai saat dibutuhkan

    ReplyDelete
  2. Karena wanita spesial, saat traveling agar tetap nyaman kudu membawa barang2 penting untuk antisipasi selama traveling. Pastinya tisu kewanitaan dari betadine ini sangat terjamin higienis dan aman, salah satu yg nggak boleh ketinggalan.

    ReplyDelete
  3. Feminine wipes ini memang salah satu jalan ninjaku jika mau berpergian mba, wajib ada di ransel. Karena biar tetap bersih kalau misalnya lagi buang air kecil di toilet umum

    ReplyDelete
  4. Kesannya memang banyak banget yang perlu dibawa ya kalau perempuan bepergian, tapi memang itulah istimewanya perempuan dan hanya perempuan yang mengerti

    ReplyDelete
  5. Pas banget ini buat para wanita apalagi kalau dalam perjalanan panjang yang memang sulit untuk mandi. Ini jadi solusi banget supaya tetep nyaman dan area kewanitaan teteap bersih dan terjaga

    ReplyDelete
  6. Urusan kewanitaan memang kudu bawa sendiri sih ya kalau bepergian. Biar nggak kerepotan sendiri gitu kitanya. Enak banget sekarang ada produk kewanitaan dari Betadine ya, Kak.

    ReplyDelete
  7. ini solusi banget buat backpacker cewe atau pendaki yang susah mau mandi. Jadi bisa membersihkan organ kewanitaan dan yang penting bisa masuk flush juga. Kece!

    ReplyDelete
  8. Manfaat dari Betadine feminine wipes ini banyak banget ya, kak. Saya pun selaku yang sering solo traveling pastinya butuh wipes yang bantu buat ngebersihin gitu apalagi kemasan juga masih minimalis untuk dibawa-bawa.

    ReplyDelete
  9. iya mba, aku juga kalau bepergian tuh yang namanya tisu absah gak boleh ketinggalan. kalaupun ada yang ketinggalan, ya langsung beli di minimarket terdekat. rasanya ada yang kurang aja gitu wkwk

    ReplyDelete
  10. Pas banget bentar lagi aku mau melakukan perjalanan, dan diingetin lagi nih lewat artikel ini. Sip saya catet semuanya, jangan sapai ada yang kelupaan agar perjalanan lancar dan aman, yes!

    ReplyDelete
  11. Bener banget nih Betadine Feminine Wipes itu kudu banget ada di tas. Apalagi kalau lagi pergi ke suatu tempat, eh nemu toiletnya di bawah standar banget... daripada nahan buang air, mending siap2 bawa Feminine Wipes biar kebersihan area intim tetap terjaga dengan sehat kan?

    ReplyDelete
  12. Wah iya, saat traveling perlu juga membawa barang-barang khusus ya kak
    Pembalut salah satunya

    ReplyDelete
  13. Tisu basah tisu kering dan juga air minum. Ini penting apalagi kalau sudah merasakan sakit ISK. Kudu yakin toilet bersih saat digunakan.

    ReplyDelete
  14. wah iya penting banget ya bawa wipes gini juga pas traveling. aku jarang traveling soalnya :'D

    ReplyDelete
  15. Penting banget membawa tisu pembersih area kewanitaan Betadine, karena kalau berbagi banyak hal di ruang publik, tentu beresiko banyaknya kuman. Dengan sterilisasi yang dilakukan secara mandiri menggunakan Betadine, semoga tetap sehat dan nyaman saat travelling.

    ReplyDelete
  16. Wah aku tim tosu basah nih tapi nyaris g pernah bawah yg khusus buat kebutuhan perempuan. Bisa nih masuk list. Aku baru aja beli yg betadine kumur karena aku lagi sariawan nih hiks dan luamuan sih jadi sariawannya g lama2 hehehe

    ReplyDelete
  17. Aku suka bawa produk betadine feminine wipes juga. Soalnya berasa deg2an kalau masuk ke toilet yang nggak sesuai standar. Dengan produk ini, area kewanitaan jadi lebih terjaga kesehatannya deh.

    ReplyDelete
  18. Wahh hampir semua list di atas masuk mbak utk beberapa barang yg biasa dibawa saat perjalanan. Tapi headset jarang dibawa sih.
    Apalagi yg tisu pembersih untuk area kewanitaan.
    Next bakalan jadi item yg harus ada deh. Apalagi Betadine Feminine Wipes pasti berguna banget sih ini
    Asli

    ReplyDelete
  19. Betadine wipes ini oke banget sih, aku selalu bawa ke mana-mana soalnya praktis dan higienis.

    ReplyDelete
  20. Sepertinya aku juga butuh nih betadine wiped ini kalau lagi berpergian, apalagi kalau lagi sayang bulan, pasti tuna banget

    ReplyDelete
  21. untuk toiletries, biasanya aku memang prepare yang travel size kak. Tujuannya supaya bawaan gak tambah berat dan kalau misal hilang atau ketinggalan di suatu tempat, gak kepikiran sampe mesti harus balik hehe

    ReplyDelete
  22. Benar banget dan ini sangat wajib ada disaat kita traveling. Aku juga Mbak suka traveling dan ini harus ada.

    ReplyDelete

Silakan berkomentar dengan bijak dan positif. Terima kasih.