YUK IKUTAN PROGRAM BERHADIAH DARI GoPlay!

Setiap bulannya, GoPlay menghadirkan kejutan-kejutan menarik bagi penggunanya. Tentu ini berita menarik bagi kamu yang berprofesi sebagai konten kreator. Aplikasi ini memberikan kesempatan untuk melakukan live streaming berhadiah. Ya, GoPlay akan memberikan apresiasi bagi konten kreator yang siaran langsung dengan reward yang menarik.  Salah satunya adalah Instant Reward.

program berhadiah dari goplay


Program Instant reward ini merupakan salah satu kejutan dari GoPlay yang dikhususkan untuk pembuat konten baru di GoPlay. Anda berkesempatan mendapatkan hadiah senilai Rp 100 ribu dengan siaran langsung.

Program Instant Reward di GoPlay

Program ini terbuka bagi siapa saja yang ingin melakukan siaran langsung di aplikasi GoPlay untuk pertama kalinya. Jadi, memang program ini dikhususkan bagi pengguna baru yang memenuhi persyaratan dan ketentuan.

Instant Reward ini biasanya diadakan secara berkala setiap bulan. Pada bulan Juni 2022 ini, GoPlay juga masih membuka kesempatan bagi konten kreator baru untuk mengikutinya mulai dari tanggal 1 Juni hingga 30 Juni 2022. Selama periode tersebut, kamu bisa langsung mendaftarkan diri.

Meski terbuka untuk umum, pihak GoPlay juga membatasi konten kreator yang berkesempatan mendapatkan instant reward ini, yakni hanya 550 peserta baru. Ingat ya peserta baru. Bagi konten kreator lama bisa mengikuti program menari lainnya dari GoPlay.

Untuk mendapatkan hadiah sebesar Rp 100 ribu ini, kamu harus melakukan siaran langsung di aplikasi ini. Pastikan kamu mengatur akunmu dengan pengaturan public event. Jangan lupa untuk mencantumkan hashtag #FUNTASTICJUNE pada deskripsi siaran.  Kamu bisa mulai siaran dengan minimal durasi 40 menit. Pastikan juga bahwa muka terlihat dengan jelas saat live streaming.

Selain syarat dan ketentuan di atas, kamu juga harus akun yang mencapai minimal 30 peak viewers (CCU). Itulah beberapa syarat yang harus kamu penuhi untuk berkesempatan mendapatkan hadiah Rp 100 ribu.

Meski demikian, keputusan dari GoPlay itu tidak bisa diganggu gugat dan merupakan keputusan mutlak. Oleh karena itu, pastikan kamu memenuhi semua syarat dan ketentuannya. Kamu juga harus membuat konten yang menghibur dan bermanfaat.

Jika punya keahlian bernyanyi, kamu bisa menyanyikan lagu-lagu hits yang disukai banyak orang. Selain bernyanyi, kamu bisa menunjukkan bakat dan kreativitas lainnya seperti: story telling, bermain sulap, menari, bermain musik dan yang lainnya.

Agar terjalin interaksi yang bagus dengan penonton, jangan lupa untuk selalu menyapa dan membalas komentar mereka. Ini juga menjadi cara agar mereka tetap betah mengikuti siaran langsung dari akunmu.  Jangan coba-coba untuk melakukan siaran langsung dengan materi yang mengandung SARA atau pelecehan. Itu akan melanggar ketentuan dari GoPlay. Tentu ini juga akan membuatmu rugi.

Siap Live Streaming di GoPlay?

Bagi kamu yang tertarik dan belum pernah daftar akun di GoPlay, tunggu apa lagi segera daftarkan dirimu. Kamu berkesempatan untuk mendapatkan hadiah menarik sebesar Rp 100 ribu dengan siaran langsung. Mumpung masih terbuka kesempatannya, Yuk segera unduh aplikasi GoPlay Studio di Google Play Store atau App Store.

Kamu juga berkesempatan mendapatkan berbagai hadiah menarik lainnya. Selain Instant reward, ada banyak program lainnya dengan mengikuti GoPlay FunTastic June. Adapun program-program yang bisa kamu ikuti seperti Virtual Gift Race, GoPlay, WordPlay, GoPlay Type Master, Waktu Indonesia Berkarya dan beberapa yang lainnya. Sayang banget jika kamu melewatkan kesempatan berharga ini. Yuk segera download GoPlay dan dapatkan berbagai hadiah menarik.

12 Comment

  1. Wah baru tau kalau sekarang ada banyak fitur menarik di go Play, biasanya saya melipirnya ke google books saja karena sering baca buku.. tapi nanti saya coba deh liat ke goplay sapa tau ada yang cocok..

    ReplyDelete
  2. Wah GoPlay merambah dunia bisnis live streaming. Ini peluang bagus bagi konten kreator, biar ada semacam Kak Jill lainnya.

    ReplyDelete
  3. Baru tau GoPlay ini, seruu juga yaa bisa buat menyalurkan hobby dan dapat cuan juga yaa.... jaman sekarang asal kreatif gesit bisa ajaa jd peluang. (Gusti yeni)

    ReplyDelete
  4. Jujurly baru tau ini goplay sekeren ini. Bisa jadi konten kreator dan dapat cuan pulak. Cus langsung kepoin lah

    ReplyDelete
  5. Sebuah tantangan nih untuk gen Z. ..
    tapi saya sendiri sih gak berani live atau lihatin muka, bukan karena malu..
    gak tahu aja apa yang harus diomongin..hihihi

    ReplyDelete
  6. Baru tau kalau ada goplay lho. Pingin nyoba tapi kadang suka mati gaya kalau video hehehe

    ReplyDelete
  7. GoPlay ini bagian dari Gojek ya kan, pastinya akan ada banyak program2 seru yanh ditawarkan buat anak muda yang suka streaming, kalau saya sih suka nontonnya aja hehehe

    ReplyDelete
  8. Pengetahuan baru inih tentang goplay yg bisa seru²an gitu. Coba download ah.

    ReplyDelete
  9. Sudah beberapa kali mendengar kata "Goplay", tapi baru tahu sekarang penjelasannya. Para content creator harus tahu nih. Merapat, merapat!

    ReplyDelete
  10. Saya belum pernah pakai go play ini tapi sepertinya menarik ya mbak misal konten kreator menggunakan fitur go play

    ReplyDelete
  11. baru tahu kalau Goplay juga bisa streaming, btw program ini sampai kapan ya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sama mbak aku juga baru denger, malah sebelumnya salfok kukira gopay eh beda ding ada L nya tengahnya

      Delete

Silakan berkomentar dengan bijak dan positif. Terima kasih.