Meimoodaema || Travel Blogger

  • Home
  • About
    • About Her
    • Contact Her
    • Disclosure
  • Culinary
    • Culinary
  • Hotel
    • Hotel
    • Hotel Tips
  • Travel
    • Indonesia Destination
      • Jawa & Bali
      • Kalimantan
      • Nusa Tenggara
      • Papua
      • Sulawesi
      • Sumatera
    • International
      • Australia
      • Bhutan
      • Canada
      • Hongkong
      • India
      • Jepang
      • Korea Selatan
      • Laos
      • Malaysia
      • Myanmar
      • Nepal
      • Philipine
      • Singapore
      • Thailand
      • Vietnam
    • Mountaineering
    • Travel Tips
    • Travel Book
    • Travel Movie
    • Voluntourism
  • Thoughts
    • Beauty
    • Blogging
    • Business
    • Education
    • Environment & Social
    • Financial
    • Fashion
    • Healthy
    • Home & Decor
    • Lifestyle
    • Technology

Culinary

Destination

Hotel

Di era digital saat ini, internet menjadi kunci utama dalam menciptakan konten dan mendukung berbagai bidang pekerjaan. Akses ke jaringan global ini memungkinkan siapapun untuk berbagi ide, memasarkan produk, serta membangun personal branding secara luas. Dengan internet, kolaborasi lintas wilayah menjadi mudah, informasi cepat diperoleh, dan peluang kerja kreatif semakin terbuka lebar di dunia yang serba terkoneksi.

jenis kabel LAN


Salah satu cara agar koneksi internet tetap lancar dan stabil adalah dengan menggunakan kabel LAN. Jenis kabel LAN ini mampu menyalurkan data lebih cepat dibandingkan WiFi, serta minim gangguan sinyal. Dengan kabel LAN, aktivitas online seperti streaming, meeting, atau gaming menjadi lebih nyaman dan bebas hambatan.

Apa itu Kabel LAN dan Apa Saja Jenis Kabel LAN?

Sebelum membahas lebih jauh jenis kabel LAN mari pahami dulu apa itu kabel LAN. LAN atau Local Area Network merupakan jaringan komputer dalam area terbatas, seperti di rumah, kantor, atau gedung tertentu. Jaringan ini menghubungkan beberapa perangkat menggunakan kabel khusus, yaitu kabel LAN, agar dapat saling bertukar data dengan mudah.

Kabel LAN memiliki berbagai jenis dan setiap jenis kabel LAN memiliki karakteristik dan kegunaan berbeda. Berikut beberapa di antaranya:

1. Kabel Coaxial

Kabel coaxial adalah jenis kabel yang digunakan untuk mentransmisikan sinyal data, video, atau komunikasi dengan stabil. Kabel ini memiliki struktur berlapis, terdiri dari inti tembaga, isolator, pelindung logam, dan lapisan luar plastik. Desain tersebut melindungi sinyal dari gangguan elektromagnetik, sehingga koneksi lebih stabil dan minim gangguan. 

Awalnya digunakan untuk televisi kabel dan antena, kabel coaxial juga sempat populer dalam jaringan komputer LAN. Meskipun kini banyak digantikan oleh kabel UTP dan fiber optik, kabel ini masih digunakan untuk sistem CCTV, televisi digital, dan beberapa jaringan internet berkecepatan menengah.

Terdiri dari inti tembaga dan lapisan isolasi, kabel ini tahan air dan mampu menjaga kecepatan hingga 10 Mbps. Meski harganya lebih tinggi, kestabilannya menjadikannya pilihan unggul.

2. Kabel UTP (Unshielded Twisted Pair)

Kabel UTP (Unshielded Twisted Pair) adalah jenis kabel yang sering digunakan dalam jaringan LAN untuk menghubungkan komputer dengan perangkat jaringan seperti switch atau router. Kabel ini terdiri dari empat pasang kawat tembaga yang dipilin tanpa pelindung logam tambahan. Pilinan tersebut berfungsi mengurangi gangguan elektromagnetik dan menjaga kestabilan sinyal.

Kabel UTP populer karena harganya murah, mudah dipasang, serta mampu mentransmisikan data dengan cepat, tergantung kategorinya (misalnya Cat5e, Cat6, atau Cat7). Umumnya digunakan di dalam ruangan, kabel ini menjadi pilihan utama dalam sistem jaringan komputer modern karena efisien dan fleksibel.

Jenis ini paling umum digunakan karena harganya terjangkau dan mudah dipasang. Kabel UTP cocok untuk penggunaan di dalam ruangan dan berfungsi baik dalam mengurangi kebocoran sinyal.

kabel utp jenis kabel lan


3. Kabel STP (Shielded Twisted Pair)

Kabel STP (Shielded Twisted Pair) adalah jenis kabel jaringan LAN yang dilengkapi dengan lapisan pelindung logam di sekitar pasangan kawat tembaganya. Lapisan ini berfungsi melindungi sinyal dari gangguan elektromagnetik dan interferensi eksternal, sehingga transmisi data menjadi lebih stabil dan aman.

Struktur kabel STP mirip dengan kabel UTP, namun memiliki perlindungan tambahan berupa selubung logam atau foil di setiap pasang kabel maupun di seluruh kabel. Karena ketahanannya terhadap gangguan sinyal, kabel STP sering digunakan di lingkungan dengan banyak perangkat elektronik atau di luar ruangan, meskipun harganya lebih mahal dan pemasangannya lebih rumit.

Memiliki pelindung tambahan dari logam untuk mencegah gangguan elektromagnetik. Karena lebih kuat dan tahan cuaca, kabel ini ideal untuk instalasi di luar ruangan.

4. Kabel Serat Optik (Fiber Optic)

Kabel serat optik adalah jenis kabel LAN yang menggunakan serat kaca atau plastik tipis untuk mentransmisikan data dalam bentuk cahaya. Teknologi ini memungkinkan kecepatan transfer data yang sangat tinggi dengan jarak jangkauan lebih luas dibandingkan kabel tembaga.

fiber optic jenis kabel lan


Selain cepat, kabel serat optik juga tahan terhadap gangguan elektromagnetik dan lebih stabil. Karena keunggulannya, kabel ini banyak digunakan oleh penyedia layanan internet dan jaringan skala besar yang memerlukan koneksi cepat dan andal.

Terbuat dari serat kaca (fiberglass), kabel ini mampu mentransmisikan data dengan kecepatan tinggi dan stabil. Umumnya digunakan oleh penyedia layanan internet (ISP) karena kualitasnya yang sangat baik.

Manfaatnya Kabel LAN

Lalu apa saja manfaat dari kabel LAN itu sendiri? Kabel LAN mempunyai banyak fungsi dan manfaat untuk kelancaran sebuah internet. Berikut beberapa fungsi utama kabel LAN yang banyak digunakan:

1. Menghubungkan antar komputer

Kabel LAN berfungsi menghubungkan beberapa komputer dalam satu jaringan, sehingga pertukaran data dapat dilakukan tanpa media tambahan seperti flashdisk. Selain itu, pengguna juga dapat berkomunikasi melalui fitur LAN Chat dengan bantuan aplikasi seperti Outlook LAN Messenger atau Winchat.

2. Akses jarak jauh (Remote komputer)

Dengan kabel LAN, pengguna bisa mengakses komputer lain melalui aplikasi Remote Desktop Manager, bahkan tanpa koneksi internet. Fitur ini sangat membantu dalam pengelolaan jaringan internal.

3. Menghubungkan komputer dengan perangkat lain

Kabel LAN juga dapat digunakan untuk menghubungkan komputer ke perangkat seperti printer, sehingga satu printer bisa digunakan oleh beberapa komputer sekaligus.

4. Menghubungkan komputer ke router

Salah satu fungsi penting lainnya adalah menghubungkan komputer ke router secara langsung. Koneksi kabel LAN lebih stabil, cepat, dan aman dibandingkan jaringan Wi-Fi.

Kualitas koneksi internet sangat dipengaruhi oleh pilihan jenis kabel LAN. Kabel yang tepat, seperti UTP, STP, atau fiber optik, memastikan kecepatan stabil dan minim gangguan, sementara kabel yang kurang sesuai bisa menyebabkan koneksi lambat dan tidak konsisten. Oleh karena itu, memilih kabel LAN yang sesuai menjadi kunci utama agar internet di rumah atau kantor tetap lancar dan andal.

Itu dia manfaat dan beberapa jenis kabel LAN yang sering digunakan untuk internet. Pilih jenis kabel LAN sesuai dengan kebutuhan dan pertimbangkan lokasi penggunaan, apakah di rumah, kantor, atau gedung lainnya. Karena penggunaan di ruangan dan di outdoor, jenis kabel yang akan digunakan berbeda. Misalnya jika di luar ruangan, tentu saja harus menggunakan jenis kabel LAN yang tahan di segala cuaca.

Dengan mengetahui manfaatnya dengan sangat baik, maka kamu tidak akan memilih jenis kabel LAN sembarangan. Dan pastinya memilih jenis kabel LAN sesuai dengan fungsinya agar jaringan internet maksimal dan lancar. Ada berbagai jenis kabel LAN yang bisa kamu pilih dan pastikan sudah sesuai dengan spesifikasi yang kamu butuhkan.

Pura-pura di Bali bukan sekadar tempat ibadah, melainkan simbol harmoni antara manusia, alam, dan Tuhan. Setiap pura memiliki keunikan arsitektur dan makna spiritual yang mendalam, mencerminkan kearifan lokal serta keyakinan umat Hindu Bali. Dikelilingi pemandangan alam yang menakjubkan, pura-pura ini menjadi saksi hidup tradisi yang terus dijaga, menghadirkan suasana damai dan sakral bagi siapa pun yang mengunjunginya.

pura uluwatu Bali


Mengenal Pura Uluwatu, Pura Sakral Ikonik di Bali

Pura Uluwatu atau dikenal dengan nama Pura Luhur Uluwatu terletak di Desa Pecatu, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali yang merupakan salah satu pura ikonik di kota Bali. Nama Uluwatu sendiri berasal dari kata ulu yang artinya ujung atau atas dan kata waktu yang artinya batu. Kata ini merujuk pada lokasi pura di puncak karang yang menjulang ke laut. Jalanan dan viewpoint di tebing menyediakan pemandangan laut lepas dan sunset yang indah.

Pura ini dibangun di tebing karang yang menjorok ke Samudera Hindia dengan ketinggian sekitar 70–79 meter di atas permukaan laut. Menurut catatan sejarah, pura ini menjadi salah satu dari pura sad kahyangan jagat, yaitu enam pura arah penting di Bali yang berfungsi sebagai titik suci bagi umat Hindu Bali.

Menurut tradisi, seorang resi Jawa bernama Dang Hyang Nirartha pernah melakukan tapa-brata di tempat ini dan kemudian mencapai moksha atau pembebasan, sehingga pura ini juga dikenal sebagai tempat yang sakral. Maka tak heran jika Pura Uluwatu menjadi salah satu pura sakral dan sangat dihormati. 

Harga Tiket Masuk

Harga tiket dibedakan untuk dewasa dan anak-anak, serta wisatawan nusantara dan wisatawan mancanegara. Untuk tahun 2025, wisatawan nusantara - dewasa Rp30.000. Wisatawan nusantara - anak-anak sekitar Rp20.000. Wisatawan mancanegara - dewasa Rp 50.000. Wisatawan mancanegara - anak-anak Rp30.000. Tiket sudah termasuk peminjaman sarung dan selendang yang wajib dipakai saat memasuki area pura.

Buat kamu yang ingin menonton Tari Kecak di Pra Uluwatu yang rutin diadakan setiap hari pukul 05.00 sore waktu setempat, kamu wajib membayar biaya tambahan. Semua wisatawan bisa membeli tiket ini secara online maupun secara langsung.

Cara menuju ke Pura Uluwatu

Pura Uluwatu berada sekitar 45 menit hingga 1 jam dari Bandara Ngurah Rai, tergantung lokasi hotel dan kondisi lalu-lintas. Buat kamu yang pertama kali ke Pura Uluwatu, kamu dapat mengambil rute dari Bandara Ngurah Rai → arah Jimbaran → terus menuju Pecatu/Uluwatu/Utara Jalan Raya Uluwatu.

Sebaiknya kamu membawa kendaraan pribadi atau sewaan seperti mobil atau motor, karena tidak ada angkutan umum yang langsung menuju pura. Selain itu memesan transportasi online juga cukup sulit, sehingga disarankan menyewa kendaraan pulang pergi.

Sebaiknya kamu datang lebih awal jika ingin melihat matahari terbenam dan menyaksikan pertunjukan tari, karena area ini biasanya akan ramai. Selain itu jika kamu datang terlalu sore, area parkir akan penuh dan kau akan berjalan cukup jauh.

Jam Buka & Fasilitas

Pura Uluwatu buka jam operasional untuk wisatawan setiap hari pukul 07.00 – 19.00 WITA. Sementara untuk area sembahyang atau tugas keagamaan bisa buka 24 jam.

Fasilitas

Di kawasan wisata Pura Uluwatu tersedia berbagai fasilitas untuk wisatawan seperti peminjaman sarung dan selendang di pintu masuk, area pembelian tiket masuk resmi, area parkir  untuk mobil dan motor yang luas, toilet umum, warung makan atau oleh-oleh di area luar atau sekitar lokasi peningkatan wisata, dan juga keamanan.

Medan agak berbukit dan banyak anak tangga serta tebing. Untuk alasan keselamatan dan keamanan bagi pengunjung dengan mobilitas terbatas seperti orangtua atau anak-anak perlu pengawasan khusus dan perlu ekstra hati-hati. 

Pengalaman Mengunjungi Pura Uluwatu

Saya sudah mengunjungi Pura Uluwatu ini beberapa kali, karena sudah beberapa kali ke Bali dengan teman-teman yang berbeda dan mereka belum pernah ke tempat ini. Akhirnya saya kembali untuk mengantar mereka, sekaligus menyaksikan Tari Kecak yang sangat indah saat matahari terbenam dari ketinggian.

Saya bersama teman-teman selalu menyewa mobil untuk mempermudah mobilisasi, mengingat memesan kendaraan online di tempat ini cukup sulit dan lama. Biasanya driver akan drop kami di depan pintu masuk dekat pembelian tiket atau di area parkir dekat dengan pintu masuk. Beberapa kali membeli tiket masuk secara offline, biasanya kami dibantu oleh bapak driver.

Setelah mendapatkan tiket masuk sepaket dengan kain yang wajib dipakai oleh semua wisatawan, kami langsung melihat-lihat kawasan wisata ini. Beberapa kali ke tempat ini saya tiba sekitar pukul 2 atau 3 sore, karena sebelum menyaksikan Tari Kecak, saya dan teman-teman berkeliling mengunjungi berbagai spot wisata yang ada di Pura Uluwatu ini. Pastinya kami juga akan mengambil dokumentasi.

Patuhi semua aturan selama di dalam kawasan wisata sakral ini, seperti gunakan kain yang sudah diberikan saat membeli tiket masuk, jangan mengganggu monyet-monyet yang berkeliaran, tidak mengganggu kenyamanan wisata lain seperti berteriak atau lainnya.

Serta berhati-hatilah selama mengelilingi beberapa spot, karena ada beberapa yang lokasinya harus naik tangga dan pinggirnya adalah tebing yang bawahnya lautan lepas. Tentu saja ini berkaitan dengan keamanan dan keselamatan kita selama di sana. Terutama yang membawa anak-anak atau lansia, harus hati-hati.

Untuk menyaksikan pagelaran Tari Kecak saya pernah membeli tiket secara online dan pernah juga secara offline. Sebenarnya sama saja, tetapi kalau kita membeli online kita tidak perlu mengantri untuk membeli tiket.

Dan datanglah ke area panggung lebih awal untuk mendapatkan tempat duduk terbaik saat menonton tarian sakral ini. Saya biasanya akan selalu mencari lokasi di tengah atau di atas yang menghadap ke laut, sehingga selama acara tarian, kita bisa menyaksikan matahari terbenam. Selama acara traian juga bersikaplah sopan dan tidak mengganggu kenyamanan wisatawan lain.

Biasanya saat pagelaran tari berlangsung, petugas acara akan membagikan selebaran tentang tarian tersebut, sehingga kita bisa lebih tahu banyak soal sejarah tarian tersebutnya. Saat selesai, jangan buang sembarangan kertas tersebut, jika ingin dibuang, buanglah kertas pada tempat sampah tersedia.

Itu dia pengalaman saya berkunjung ke tempat wisata Pura Uluwatu, yang merupakan pura sakral yang sangat ikonik di kota Bali.

Larangan dan Etika Selama di Pura

Untuk menjaga kesucian dan keamanan, pengunjung harus memperhatikan beberapa larangan dan etika berupa:

    • Mengenakan sarung dan selendang serta berpakaian sopan (tutup bahu dan lutut). 

    • Wanita yang sedang menstruasi secara tradisional tidak diperbolehkan memasuki area suci pura.

    • Dilarang membawa atau makan makanan terbuka di area pura, terutama karena banyak monyet liar yang bisa mengambil makanan sehingga tidak aman. 

    • Jangan memberi makan, menyentuh atau mengejek monyet yang ada di area pura. Mereka dianggap “penghuni” sekaligus pelindung secara spiritual. 

    • Hindari mengenakan aksesori yang mencolok seperti kacamata, topi, atau perhiasan, karena monyet sering mengambil barang-barang tersebut. 

    • Tidak merokok di area pura, tidak menggunakan drone tanpa izin, tidak memasuki area ritual jika bukan untuk sembahyang, tidak memanjat tembok atau tebing yang dilarang. 

    • Hormati saat ada upacara keagamaan dengan bersikap tenang, jangan berisik atau mengganggu umat yang sembahyang. 

Dengan memperhatikan hal-hal di atas, kunjungan ke Pura Luhur Uluwatu akan menjadi pengalaman yang lebih nyaman, aman, dan penuh makna, menikmati keindahan alam, sejarah, budaya, serta spiritualitas Bali dalam satu lokasi.

Ada yang pernah mengunjungi Pura Uluwatu dan menyaksikan Tari kecak di atas tebing ini? Boleh sharing di kolom komentar.

Di Indonesia, melansir dari situs Kementerian Kehutanan Republik Indonesia, angka deforestasi tahun 2024 meningkat sangat tinggi menjadi 175.4 ribu hektar dibandingkan tahun 2023 yang masih 121.1 ribu hektar. Lonjakan ini terjadi di Kalimantan dan Sumatera. Sementara di Brasil, tahun 2024 sebanyak 44,2 juta hektar hutan hujan Amazon Brasil terbakar. Jumlah lahan terbakar ini meningkat 66% dibandingkan tahun 2023, yaitu sekitar 26,4 juta hektar dan meningkat 35,4% dibandingkan tahun 2022.

Aksi Nyata Untuk Mengurangi Isu Iklim

Krisis iklim ini semakin nyata di seluruh dunia, termasuk di Indonesia dan Brasil. Kedua negara ini menghadapi dampak serius seperti kebakaran hutan yang meluas, perubahan pola cuaca, dan kenaikan suhu yang mengancam keanekaragaman hayati serta kehidupan masyarakat, bahkan di Indonesia juga menggerus hutan adat dan masyarakat adat penjaga hutan. Deforestasi dan aktivitas manusia memperparah kerusakan lingkungan dan mempercepat pemanasan global.

Melihat kondisi tersebut, penting bagi Indonesia, Brasil, dan dunia untuk segera bertindak bersama mengatasi krisis iklim tersebut demi menjaga kelangsungan bumi dan masa depan generasi mendatang.

Indonesia Brasil, Dua Benua Satu Masalah Lingkungan Yang Sama

Beberapa waktu lalu saya mengikuti webinar bersama ClimaColab yaitu sebuah organisasi yang berfokus pada inovasi keuangan untuk perubahan iklim di Brasil. Dalam acara webinar ini menghadirkan narasumber penggiat lingkungan dari Brasil yaitu Nina Marcucci, Cinthia Leone, Rafael de Pino, Laila Zaid, dan juga Thaiz Lazz dan juga para influencer dari Brasil yang fokus pada isu lingkungan.

Sementara dari Indonesia yang hadir adalah para Blogger dari Eco Blogger Squad yaitu komunitas atau kelompok yang terdiri dari para blogger yang fokus pada isu-isu lingkungan, terutama terkait perubahan iklim global dan perlindungan hutan.

Acaranya tentu saja sangat menarik, membahas tentang isu lingkungan yang belakangan ini dampaknya semakin terasa. Mulai dari kekeringan, isu gas kaca, dan lainnya. Meskipun berbeda benua, ternyata Brasil memiliki isu yang sama dengan Indonesia, apalagi kita sama-sama negara megabiodiversitas yang menjadi paru-paru dunia, dimana kita mengalami kerusakan lingkungan fatal, maka  akan berpengaruh pada keberlangsungan bumi.

clima colab webinar isu selamatkan bumi


Brasil dan Indonesia sama-sama memiliki isu lingkungan terkait dengan deforestasi dan juga kebakaran hutan yang mengakibatkan banyak dampak buruk pada kelestarian lingkungan. Contoh di Brasil adalah deforestasi hutan Amazon, meskipun ada komitmen untuk mengurangi deforestasi ilegal, praktik ilegal seperti pembalakan liar dan pembakaran hutan masih terjadi, mengancam keanekaragaman hayati dan emisi karbon.

Bahkan kebakaran hutan ini tahun 2024 semakin meningkat tajam. Menurut Institut Nasional Penelitian Luar Angkasa (INPE), tahun 2024 Brasil mengalami 140.328 kebakaran. Kebakaran hutan Amazon ini naik 42 persen dibandingkan tahun 2023 dengan jumlah 98.634 kebakaran.

Sementara deforestasi di Indonesia adalah kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) yang kembali meningkat, terutama di Sumatra dan Kalimantan. Aktivitas ilegal seperti pembukaan lahan untuk perkebunan sawit dan pertambangan ilegal memperburuk kondisi lingkungan.

Hal ini juga secara langsung memberikan dampak buruk bagi kebersihan udara sehingga tentu saja secara langsung mengganggu kesehatan masyarakat setempat bahkan berpengaruh terhadap seluruh Indonesia dan dunia.

Selama sesi sharing bersama para influencers dari Brasil memberikan pemahaman baru soal isu lingkungan di masing-masing negara. Kita masing-masing juga mendapatkan insight baru mengenai bagaimana menyuarakan isu iklim ke panggung global, agar semakin banyak orang atau negara yang aware terhadap isu lingkungan yang semakin parah ini. Salah satunya adalah dengan menyuarakannya dalam event isu lingkungan global COP30.

Penasaran dengan apa itu COP30? Keep reading.

Mengenal COP30 Dan Bagaimana Kontribusi Indonesia Dalam COP30

Buat kamu yang baru mendengar tentang Conference of the Parties (COP) adalah konferensi tahunan yang mempertemukan negara-negara anggota United Nations Framework Convention on Climate Change (UNFCCC) untuk membahas perubahan iklim global. Tujuannya utama konferensi ini adalah meninjau kemajuan upaya menurunkan emisi gas rumah kaca, memperkuat komitmen negara-negara dalam melawan perubahan iklim, dan menyepakati langkah-langkah baru dalam menangani isu lingkungan.

Tahun ini COP diadakan untuk ke-30 kalinya dan fokus pada penanganan perubahan iklim, termasuk menurunkan emisi. Perlu digaris bawahi bahwa event dunia ini bukan NGO Expo atau pameran eco tourism tetapi panggung untuk memperjuangkan planet kita di masa yang akan datang.

aksi nyata untuk isu lingkungan cop30


Event tahunan untuk membahas upaya global dalam mengatasi perubahan iklim ini, untuk pertama kalinya akan diadakan di Amazon, Belem Brasil. Event besar dunia ini akan dihadiri oleh hampir 200 negara di dunia. Dan peserta yang hadir dalam COP30 diperkirakan lebih dari 30 ribu orang dari berbagai kalangan seperti Aktivis Lingkungan, Scientist, Politikus, Business Leader, dan Social Movement terkait dengan lingkungan termasuk LSM di bidang lingkungan. 

Konferensi ini menjadi platform utama bagi negara-negara anggota untuk bernegosiasi dan memperkuat komitmen mereka dalam mengurangi emisi gas rumah kaca, meningkatkan adaptasi terhadap dampak perubahan iklim, serta mendukung pendanaan bagi negara-negara berkembang yang rentan terhadap krisis iklim.

COP30 diharapkan menjadi momentum penting setelah berbagai perjanjian dan inisiatif sebelumnya, seperti Perjanjian Paris 2015, di mana negara-negara sepakat untuk membatasi kenaikan suhu global di bawah 2 derajat Celcius dan berupaya maksimal menjaga kenaikan suhu tidak lebih dari 1,5 derajat Celcius dibandingkan masa pra industri.

Salah satu fokus utama COP30 adalah memperkuat implementasi target nasional yang telah diajukan oleh setiap negara, yang dikenal sebagai Nationally Determined Contributions (NDCs). Dalam konferensi ini, negara-negara akan diminta untuk meningkatkan komitmen mereka dalam memastikan bahwa target emisi global bisa ditekan lebih efektif agar sesuai dengan tujuan iklim yang telah disepakati.

cop30 selamatkan bumi


Selain itu, COP30 juga menekankan pentingnya pendanaan iklim, terutama untuk mendukung adaptasi dan mitigasi di negara-negara berkembang yang paling terdampak oleh perubahan iklim, seperti bencana alam, kekeringan, dan banjir yang semakin sering terjadi.

Selain itu, COP30 berperan dalam memperkuat mekanisme transparansi dan pelaporan, sehingga setiap negara dapat saling memantau kemajuan dan komitmen yang telah dibuat. Dengan mekanisme ini, diharapkan ada cara atau perhitungan yang lebih baik dalam pelaksanaan kebijakan iklim di tingkat nasional maupun internasional.

Isu-isu lain yang menjadi perhatian dalam COP30 meliputi pengelolaan hutan, energi terbarukan, teknologi hijau, dan keadilan iklim, di mana kelompok masyarakat rentan dan negara-negara kecil akan mendapat perhatian khusus.

Dan beberapa agenda yang akan dilakukan pada COP30 di Brasil tahun ini:

    • Penebangan hutan yang dilakukan secara ilegal yang terjadi akibat kelalaian pemerintah
    • Eksplorasi minyak di sepanjang wilayah Ekuator
    • Aktivitas tambang ilegal yang masuk ke dalam wilayah masyarakat adat
    • Keracunan merkuri dan dampak dari kegiatan pertambangan
    • Proyek pengurangan karbon dan dampaknya terhadap sosial
    • Keadilan iklim dan upaya adaptasi bagi komunitas yang rentan
    • Pendanaan iklim internasional yaitu mengenai siapa yang membayar, dan untuk apa dana tersebut

Konferensi ini juga menjadi ajang kolaborasi antara pemerintah, sektor swasta, organisasi non pemerintah, dan masyarakat sipil untuk mencari solusi inovatif dalam menghadapi krisis iklim. COP30 diharapkan tidak hanya menghasilkan keputusan politik, tetapi juga mendorong aksi nyata di lapangan yang bisa memperlambat laju perubahan iklim dan menjaga keberlanjutan bumi untuk generasi mendatang.

Dengan situasi iklim yang semakin genting, COP30 menjadi momentum kritis bagi dunia untuk memperkuat komitmen kolektif dan bergerak bersama dalam menghadapi tantangan global ini.

Lalu bagaimana peran Indonesia dalam COP30? Menjelang COP30 ini, Indonesia juga turut berperan aktif dan menunjukkan keseriusannya dalam menghadapi krisis iklim global. Keseriusan ini ditunjukan dengan mempersiapkan Paviliun Indonesia sebagai ruang aksi nyata dan diskusi untuk mendukung perbaikan iklim dunia.

Melalui paviliun ini, Indonesia berkomitmen untuk dapat merealisasikan aksi menuju Net Zero Emissions yang Diharapkan akan berdampak langsung bagi rakyat dan lingkungan di dunia, khususnya di Indonesia.

Mari kita dukung COP30 sukses dan lancar, serta memberikan dampak positif bagi perubahan iklim global ke arah yang lebih baik lagi. Khususnya di Indonesia, semoga dengan COP30, kondisi kerusakan Indonesia sebagai paru-paru dunia semakin berkurang.

Lalu apa kontribusi yang bisa kita lakukan sebagai masyarakat Indonesia dalam mendukung COP30 dan membantu dalam menurunkan isu lingkungan termasuk dalam hal isu iklim?

Aksi Kecil Selamatkan Bumi, Mulai Sekarang dan Mulai Dari Kita

Isu iklim menjadi salah satu tantangan terbesar dunia saat ini, dengan dampak yang dirasakan secara global seperti kenaikan suhu, cuaca ekstrem, dan kerusakan ekosistem. Perubahan iklim ini terutama dipicu oleh emisi gas rumah kaca akibat aktivitas manusia. Namun, setiap individu memiliki peran penting dalam mengatasi masalah ini.

Lalu apa peran kita sebagai masyarakat dalam mendukung isu kerusakan lingkungan, termasuk isu iklim? Ada banyak aksi kecil yang bisa kita lakukan untuk mengurangi isu iklim dan selamatkan bumi. Kita bisa memulainya dari hal-hal kecil yang sederhana ada di sekeliling kita. Jika kita lakukan terus menerus dan bersama-sama pastinya akan perubahan pada isu lingkungan.

Jadi mari kita lakukan aksi kecil untuk selamatkan bumi mulai sekarang dan mulai dari kita. Karena ingat, perubahan iklim menjadi lebih baik jawabannya adalah kita mulai dari kita, masyarakat terkecil dan berkolaborasi dengan berbagai pihak yang komunitasnya lebih besar lagi seperti pemerintah negara dan juga dunia.

Berikut beberapa aksi kecil selamatkan bumi, mulai sekarang dan mulai dari kita yang bisa kita dilakukan untuk mendukung isu iklim di kehidupan kita sehari-hari. Perlahan tapi pasti dampaknya akan dirasakan oleh dunia.

1. Menanam dan Melestarikan Pohon

Menanam dan melestarikan pohon merupakan langkah krusial untuk menjaga kelestarian lingkungan. Pohon berperan penting dalam menyerap karbon dioksida, menghasilkan oksigen, dan menjaga keseimbangan ekosistem. Selain itu, pohon membantu mencegah erosi tanah, menjaga sumber air, serta menjadi habitat bagi berbagai makhluk hidup.

Dengan menanam pohon secara rutin dan merawatnya, kita dapat mengurangi dampak perubahan iklim dan mendukung keberlanjutan bumi. Aksi ini juga memperindah lingkungan sekaligus meningkatkan kualitas hidup masyarakat sekitar.

menanam pohon Aksi Nyata Untuk Mengurangi Isu Iklim


2. Mengurangi Penggunaan Plastik Sekali Pakai

Mengurangi penggunaan plastik sekali pakai adalah langkah penting dalam menjaga kelestarian lingkungan. Plastik sekali pakai, seperti kantong plastik, sedotan, dan botol, sering berakhir sebagai sampah yang sulit terurai dan mencemari lautan serta tanah. Sampah plastik dapat membahayakan kehidupan laut dan ekosistem.

Dengan beralih menggunakan barang yang dapat digunakan ulang, seperti tas kain, botol minum stainless, dan sedotan bambu, kita dapat mengurangi limbah plastik secara signifikan. Tindakan sederhana ini membantu mengurangi polusi dan menjaga bumi tetap bersih dan sehat untuk masa depan.

3. Dukung Produk Ramah Lingkungan

Pilih produk yang ramah lingkungan dan berasal dari sumber yang berkelanjutan, seperti produk lokal, organik, dan yang menggunakan bahan daur ulang.

4. Mengedukasi dan Mengajak Orang Lain

Sebarkan informasi tentang perubahan iklim dan pentingnya tindakan nyata. Ajak keluarga, teman, dan komunitas untuk berpartisipasi aktif dalam menjaga bumi. Kamu bisa mengedukasi orang lain melalui secara langsung mengedukasi masyarakat, melalui video atau tulisan seperti yang aku lakukan.

5. Selalu menghabiskan makanan

Menjaga alam bisa dimulai dari hal sederhana, seperti menghabiskan makanan. Saat kita tidak membuang makanan, berarti kita menghargai hasil bumi, tenaga petani, dan sumber daya alam yang digunakan untuk memproduksinya. Sisa makanan yang terbuang dapat menimbulkan limbah dan emisi gas metana. Dengan menghabiskan makanan, kita membantu mengurangi pencemaran lingkungan serta berkontribusi menjaga keseimbangan alam demi masa depan yang lebih lestari.

menghabiskan makanan Aksi Nyata Untuk Mengurangi Isu Iklim


6. Menggunakan transportasi umum

Menggunakan transportasi umum membantu mengurangi emisi karbon dan polusi udara, karena satu kendaraan bisa mengangkut banyak orang sekaligus. Dengan beralih dari kendaraan pribadi ke transportasi umum, kita turut menjaga kualitas udara, mengurangi kemacetan, serta mendukung upaya pelestarian lingkungan dan pengurangan dampak perubahan iklim.

7. Menghemat Energi

Menghemat energi sangat penting untuk menjaga lingkungan karena mengurangi emisi gas rumah kaca. Dengan mematikan perangkat elektronik saat tidak digunakan dan menggunakan peralatan hemat energi, kita bisa menurunkan konsumsi listrik. Tindakan sederhana ini membantu mengurangi polusi dan menjaga bumi tetap lestari untuk masa depan. Termasuk ketika sedang menginap di hotel.

8. Gunakan air dengan bijak

Menggunakan air secukupnya membantu menghemat sumber daya alam dan mencegah pemborosan. Dengan mengurangi penggunaan air, kita juga mengurangi energi yang dibutuhkan untuk memproses dan mendistribusikan air, sehingga membantu menurunkan emisi karbon dan menjaga kelestarian lingkungan serta ketersediaan air bagi generasi mendatang.

Masih banyak aksi kecil yang bisa kamu lakukan dari rumah untuk mengurangi isu lingkungan. Dengan langkah-langkah sederhana tapi konsisten seperti di atas, kita bisa bersama-sama melindungi bumi, memastikan masa depan yang lebih sehat dan berkelanjutan bagi generasi mendatang karena kelestarian bumi #JawabannyaAdalahKita

Aksi kecil apa yang sudah kamu lakukan untuk bumi? boleh sharing di kolom komentar.

Referensi:

https://www.kehutanan.go.id/news/article-10

https://www.voaindonesia.com/a/hutan-amazon-brasil-alami-kebakaran-terbanyak-dalam-17-tahun-/7921749.html

https://rainforestfoundation.org/engage/brazil-amazon-fires/

https://kemenlh.go.id/news/detail/indonesia-tegaskan-komitmen-tinggi-dalam-persiapan-cop30-di-brasilia

https://www.kehutanan.go.id/pers/dampingi-presiden-prabowo-sambut-presiden-brasil-lula-menhut-siap-perkuat-diplomasi-hijau-di-cop-30-unfccc

https://unfccc.int/cop30

https://www.ekuatorial.com/2025/10/bagaimana-persiapan-indonesia-menuju-cop30-di-brazil/

Bali, pulau surgawi yang terkenal dengan keindahan pantainya, selalu memikat hati para pengunjung dari seluruh dunia. Dari pasir putih yang lembut hingga air laut bergradasi biru kehijauan, setiap sudutnya menyimpan pesona alami yang menakjubkan.

Namun, di balik popularitas pantai-pantai terkenalnya, masih banyak tersembunyi surga kecil yang jarang dijamah, menawarkan ketenangan, keindahan alami, dan sentuhan magis khas Bali yang autentik. Salah satunya adalah Pantai Balangan Bali.

pantai balangan bali


Pernah Mendengar Pantai Balangan Bali?

Pantai Balangan berada di Desa Ungasan, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali. Tepatnya di bagian selatan pulau Bali, di kawasan bukit (Bukit Peninsula) antara wilayah Jimbaran dan Uluwatu. 

Lokasi dan Akses

Dari bandara interna­tional Ngurah Rai International Airport Denpasar, wisatawan bisa mencapai pantai ini dalam waktu sekitar 30–45 menit dengan mobil atau sepeda motor. Rutenya, dari Kuta atau Seminyak arah selatan ke arah Bukit, mengikuti jalan ke Ungasan, Jalan Pantai Balangan. Sesampainya di area parkir di atas tebing kamu akan turun melalui anak-tangga menuju bibir.

Harga Tiket Masuk dan Jam Operasional

Tiket masuk ke Pantai Balangan secara umum gratis untuk akses ke area pantai. Namun semua wisatawan yang berkunjung wajib membayar tiket parkir kendaraan. Biaya parkir untuk sepeda motor sekitar Rp5.000 dan mobil berkisar antara Rp 10.000 hingga Rp 15.000. Waktu itu saya membayar RP10.000. Jam buka pantai adalah setiap hari, bahkan 24 jam secara umum namun beberapa fasilitas warung atau parkir tutup pada malam hari.

Sementara fasilitas yang tersedia di Pantai Balangan Bali ini adalah beberapa warung makan di pinggir pantai, toilet & kamar bilas dasar, area parkir, penyewaan payung atau kursi pantai. Namun fasilitas di pantai yang masih jarang dikunjungi wisatawan ini masih sederhana atau seadanya. Termasuk bayar parkir juga masih manual.

Aktivitas Seru Di Pantai Balangan Bali

Berikut beberapa aktivitas seru yang bisa dilakukan di Pantai Balangan, Bali, yang menawarkan keindahan alam dan suasana tenang khas pantai selatan:

aktivitas di pantai balangan bali


1. Berselancar (Surfing)

Ombak besar dan konsisten menjadikan Pantai Balangan sebagai salah satu spot surfing terbaik di Bali. Banyak peselancar lokal maupun mancanegara datang untuk menantang ombaknya. Pantai di Bali ini sangat terkenal untuk berselancar selain Pantai Dreamland.

2. Berjemur di Pasir Putih

Hamparan pasir putih yang luas cocok untuk bersantai sambil menikmati sinar matahari tropis. Suasananya yang relatif sepi membuat aktivitas ini terasa lebih menenangkan.

3. Menikmati Pemandangan dari Tebing Balangan

Dari atas tebing, pengunjung bisa melihat panorama laut biru yang memukau dan deretan karang di bawahnya. Spot ini juga sering dijadikan tempat foto prewedding.

4. Menunggu Matahari Terbenam (Sunset Viewing)

Sunset di Balangan dikenal sangat menakjubkan. Langit berubah menjadi oranye keemasan yang berpadu indah dengan lautan luas, momen sempurna untuk berfoto.

5. Menikmati Kuliner Lokal

Beberapa warung di tepi pantai menawarkan makanan laut segar dan minuman dingin yang pas untuk menemani sore santai.

6. Bersantai dan Piknik

Bagi yang ingin suasana romantis, piknik di sore hari sambil mendengarkan deburan ombak bisa menjadi pengalaman yang tak terlupakan di Pantai Balangan

Itu dia beberapa aktivitas seru yang bisa kamu lakukan di Pantai Balangan Bali.

Pengalaman Mengunjungi Pantai Balangan Bali

Pantai Balangan Bali ini sepertinya belum begitu populer di telinga para wisatawan nusantara maupun wisatawan mancanegara, kecuali mereka yang hobinya bermain surfing. Saya mengetahui tempat ini karena direkomendasikan oleh driver yang kami sewa selama di Bali.

view pantai balangan bali


Saat saya berkunjung pertama kalinya tahun 2019, tempatnya masih biasa saja. Tidak begitu ramai, tidak seperti di Pantai Melasti atau Pantai Pandawa. Area parkir untuk kendaraan cukup luas, sehingga buat siapapun yang membawa kendaraan tidak perlu khawatir tidak kebagian area parkir. Apalagi wisatawan masih cukup jarang yang berkunjung.

Pantai Balangan Bali ini adalah pantai tersembunyi yang dikenal dengan pasir putihnya, ombaknya cocok untuk berselancar, dan tebing-tebing indahnya menawarkan pemandangan yang sangat indah. Terutama saat matahari terbenam di sore hari atau saat pagi hari. Pantai ini cocok untuk mencari ketenangan dan aktivitas seperti berselancar, berenang, atau sekadar bersantai menikmati pemandangan. Apalagi pantai ini masih jarang dikunjungi oleh wisatawan.

Di Pantai Balangan Bali ini, ada satu spot tebing yang mirip dengan landasan helikopter, berbentuk bulat. Dari tempat ini kita bisa melihat keindahan pantai dari ketinggian. Sewaktu saya berkunjung ada pasangan yang sedang melakukan prewedding dan memang sangat indah keliatannya prewedding di atas tebing dengan latar belakang alam berupa pantai dari ketinggian tersebut.

spot pantai balangan bali


Ketika saya berkunjung, pantai ini cukup sepi. Hanya ada beberapa orang saja dan karena cuaca panas sekali, jadi saya pun tidak turun ke pantainya. Dan buat kamu yang ingin menikmati pantainya, ada tangga untuk turun ke pantai ini dari arah tebing. Kami menyaksikan beberapa orang turun ke pantai dan berenang.

Ada juga yang sedang melakukan prewedding atau hanya sekedar berfoto dari atas tebing seperti yang kami lakukan. Dan selepas puas berfoto, saya dan teman-teman hanya menikmati keindahan pantai ini dari tebing atasnya. Karena matahari semakin panas, kami akhirnya memutuskan untuk pulang dan langsung menuju ke tempat wisata lainnya.

pantai pantai balangan bali


Itu dia pengalaman saya mengunjungi Pantai Balangan Bali, suasananya nyaman karena masih sangat sepi. Sayangnya saya dan teman-teman waktu itu datangnya siang hari, jadi cuaca lumayan panas, sehingga kami tidak turun ke pantai untuk menikmati keindahannya.

My though

Pantai Balangan Bali merupakan salah satu permata tersembunyi di Bali yang memadukan keindahan alam, ketenangan, dan petualangan. Dengan tebing karang yang megah, pasir putih yang lembut, serta ombak yang menantang, pantai ini menghadirkan pengalaman liburan yang tak terlupakan. Terutama buat kamu yang mencari ketenangan, karena pantai ini belum seramai pantai lainnya di Bali.

Baik untuk berselancar, bersantai, maupun menikmati sunset romantis, Balangan selalu menawarkan pesona yang memikat. Jauh dari keramaian, pantai ini menjadi tempat ideal bagi siapa pun yang ingin menikmati sisi alami Bali yang masih asri. Pantai Balangan bukan sekadar destinasi, tetapi juga perjalanan menuju ketenangan dan keindahan sejati.

Ada yang pernah mengunjungi Pantai Balangan Bali ini? Boleh sharing di kolom komentar.

Dalam beberapa tahun terakhir, pariwisata global berkembang sangat pesat. Orang-orang bepergian bukan hanya untuk bersenang-senang, tetapi juga untuk mencari pengalaman baru, memperluas wawasan, dan meredakan stres dari rutinitas sehari-hari. Namun, di balik dampak positif tersebut, aktivitas wisata juga berpotensi menimbulkan masalah lingkungan, seperti peningkatan emisi karbon, penumpukan sampah plastik, dan penggunaan sumber daya alam secara berlebihan.

traveler ramah lingkungan
Gambar: Canva
Recreated by Meimoodaema.com


Cara Menjadi Traveler yang Ramah Lingkungan Saat Menginap di Hotel

Di sinilah konsep traveler ramah lingkungan atau eco traveler menjadi penting. Seorang traveler yang ramah lingkungan berupaya menikmati perjalanan tanpa merusak alam, budaya, dan masyarakat di tempat yang dikunjungi. Salah satu aspek utama dalam mewujudkan perjalanan berkelanjutan ini adalah perilaku saat menginap di hotel. Meskipun hotel dirancang untuk memberikan kenyamanan, aktivitas di dalamnya sering kali menjadi sumber pemborosan energi dan limbah.

Berikut panduan lengkap dan praktis untuk menjadi traveler yang ramah lingkungan saat menginap di hotel. Mulai dari memilih tempat menginap hingga meninggalkan kamar terakhir kali. Dan ini dia beberapa hal yang sering saya lakukan dan bisa menjadi referensi buat kamu.

1. Pilih Hotel yang Menerapkan Prinsip Keberlanjutan

Langkah pertama menjadi traveler yang ramah lingkungan dimulai bahkan sebelum kamu berangkat. Pilihlah hotel yang memiliki komitmen terhadap keberlanjutan dan pelestarian lingkungan. Banyak hotel kini telah menerapkan kebijakan green hospitality atau perhotelan hijau.

Ciri-ciri hotel ramah lingkungan antara lain:

    • Memiliki sertifikasi lingkungan seperti Green Key, EarthCheck, atau LEED Certified. Sertifikasi ini diberikan kepada hotel yang menerapkan efisiensi energi, pengelolaan limbah yang baik, dan penggunaan air secara bijak.

    • Mengurangi penggunaan plastik sekali pakai, misalnya dengan menyediakan dispenser air isi ulang, amenities isi ulang (sabun, shampoo), serta mengganti sedotan dan alat makan dengan bahan ramah lingkungan.

    • Menggunakan energi terbarukan, seperti panel surya atau sistem lampu LED hemat energi.

    • Memprioritaskan produk lokal, baik dalam bahan makanan maupun dekorasi, untuk mengurangi jejak karbon transportasi dan mendukung ekonomi setempat.
hotel traveler ramah lingkungan


Sebelum memesan, kamu bisa membaca situs resmi hotel, ulasan tamu di platform seperti TripAdvisor, atau mencari label eco-friendly accommodation untuk memastikan komitmen mereka terhadap keberlanjutan. Tapi kalau tidak menemukan di tempat yang akan kamu kunjungi, kamu bisa berkontribusi dengan melakukan aktivitas ramah lingkungan lainnya.

2. Bawa Perlengkapan Pribadi yang Ramah Lingkungan

Kebanyakan hotel menyediakan perlengkapan mandi sekali pakai yang dikemas dalam plastik kecil. Meski terlihat praktis, amenitas ini menjadi sumber limbah yang cukup besar. Kamu bisa berkontribusi menguranginya dengan membawa perlengkapan pribadi sendiri.

Beberapa barang yang sebaiknya dibawa antara lain:

    • Botol minum isi ulang, agar kamu tidak perlu membeli air kemasan.
    • Peralatan makan pribadi seperti sendok, garpu, sumpit, dan sedotan logam atau bambu.
    • Tas belanja kain lipat, untuk menghindari penggunaan kantong plastik saat berbelanja.
    • Toiletries isi ulang, misalnya sabun dan shampoo dalam wadah kecil yang bisa digunakan berulang kali.

Selain membantu mengurangi limbah, membawa barang sendiri juga memberi kenyamanan karena kamu tahu bahan dan produk yang digunakan aman bagi kulit serta lingkungan.

3. Gunakan Energi dan Air dengan Bijak

Menginap di hotel sering membuat orang lupa diri dalam menggunakan energi dan air. Sering kali kita suka lupa menyalakan pendingin ruangan sepanjang hari, atau membiarkan air mengalir lama saat mandi. Padahal, kebiasaan kecil ini berdampak besar bagi lingkungan, terutama jika dilakukan ribuan wisatawan setiap hari. Beberapa cara sederhana untuk menghemat energi dan air selama menginap di hotel antara lain:

    • Matikan semua peralatan listrik seperti lampu, televisi, charger, dan AC ketika meninggalkan kamar.
    • Atur suhu AC secukupnya, idealnya sekitar 24–26°C agar tetap nyaman dan hemat energi.
    • Gunakan kembali handuk dan sprei selama beberapa hari. Banyak hotel kini menyediakan kartu tanda untuk memberi tahu staf agar tidak mengganti linen setiap hari.
    • Gunakan air seperlunya saat mandi atau menggosok gigi. Jika memungkinkan, pilih mandi shower dibanding berendam di bathtub karena lebih hemat air.

Kebiasaan kecil ini mungkin tampak sederhana, tetapi jika dilakukan oleh tamu bersama-sama, bisa mengurangi konsumsi energi hotel secara signifikan.

traveler ramah lingkungan saat di hotel


4. Kurangi dan Kelola Sampah Selama Menginap

Sampah adalah masalah klasik dalam dunia pariwisata. Banyak wisatawan menghasilkan lebih banyak limbah selama bepergian dibanding saat berada di rumah. Untuk menjadi traveler ramah lingkungan, kamu bisa mulai dengan mengurangi sampah pribadi. Berikut beberapa langkah mudah yang bisa diterapkan:

    • Hindari penggunaan plastik sekali pakai, baik dalam bentuk botol, kemasan makanan, maupun alat makan.
    • Gunakan wadah makan atau minum sendiri saat membeli makanan di luar.
    • Pisahkan sampah sesuai jenisnya jika hotel menyediakan fasilitas daur ulang. Jika tidak, simpan sampah non-organik hingga menemukan tempat pembuangan yang tepat.
    • Kurangi penggunaan kertas, seperti nota atau brosur, dengan beralih ke versi digital.

Dengan kebiasaan ini, kamu membantu hotel mengurangi beban limbah dan menjaga kebersihan lingkungan sekitar destinasi wisata.

5. Dukung Produk dan Layanan Lokal

Menjadi traveler ramah lingkungan juga berarti mendukung ekonomi dan budaya lokal. Banyak hotel berkelanjutan kini bekerja sama dengan masyarakat sekitar untuk menyediakan bahan makanan, souvenir, dan aktivitas wisata yang autentik.

Selama menginap, kamu dapat:

    • Mencicipi kuliner lokal di restoran hotel atau warung sekitar. Hal ini tidak hanya membantu perekonomian warga, tetapi juga mengurangi emisi transportasi dari pengiriman bahan makanan impor.

    • Membeli kerajinan tangan lokal sebagai souvenir, bukan produk massal dari pabrik.

    • Mengikuti tur komunitas lokal yang dijalankan oleh warga. Selain menambah wawasan budaya, kegiatan ini juga memberi manfaat ekonomi langsung kepada masyarakat setempat.

Dengan mendukung produk dan layanan lokal, perjalanan kamu menjadi lebih bermakna karena turut berkontribusi pada kesejahteraan sosial di destinasi wisata tersebut.

6. Kurangi Jejak Karbon Perjalanan

Walau fokus utama artikel ini adalah saat menginap di hotel, jejak karbon perjalanan secara keseluruhan juga penting diperhatikan. Beberapa hotel kini menawarkan program carbon offset yang memungkinkan tamu menanam pohon atau berkontribusi pada proyek lingkungan untuk mengimbangi emisi dari perjalanan mereka.

Selain itu, kamu juga bisa melakukan hal-hal sederhana seperti:

    • Berjalan kaki atau bersepeda untuk menjelajahi area sekitar hotel.
    • Menggunakan transportasi umum atau berbagi kendaraan dengan wisatawan lain.
    • Memilih destinasi yang tidak terlalu jauh, sehingga mengurangi emisi dari perjalanan udara jarak jauh.

Kebiasaan ini bukan hanya ramah lingkungan, tetapi juga memberi pengalaman wisata yang lebih otentik dan santai.

7. Beri Ulasan dan Dorongan untuk Hotel Ramah Lingkungan

Ketika menemukan hotel yang menerapkan prinsip keberlanjutan dengan baik, jangan ragu untuk memberikan ulasan positif di platform perjalanan seperti Google, Booking.com, atau TripAdvisor. Ulasan ini bisa menjadi referensi bagi wisatawan lain dan dorongan bagi hotel untuk terus mempertahankan praktik ramah lingkungannya.

Sebaliknya, jika menemukan kekurangan. Misalnya penggunaan plastik berlebihan atau sistem pembuangan air yang tidak ramah lingkungan, sampaikan kritik dengan sopan. Banyak manajemen hotel kini terbuka terhadap masukan tamu untuk meningkatkan keberlanjutan operasional mereka.

My Thought

Menjadi traveler ramah lingkungan bukan berarti harus mengorbankan kenyamanan atau kesenangan saat berlibur. Inti dari gaya hidup ini adalah kesadaran dan tanggung jawab terhadap dampak setiap tindakan kecil yang kita lakukan. Mulai dari memilih hotel, menghemat energi, hingga mendukung masyarakat lokal. Semua langkah tersebut berkontribusi menjaga bumi agar tetap lestari untuk generasi berikutnya.

Setiap wisatawan memiliki kekuatan untuk membawa perubahan. Saat kamu memilih untuk bepergian secara sadar dan berkelanjutan, kamu tidak hanya menikmati perjalanan yang bermakna, tetapi juga menjadi bagian dari solusi bagi masa depan pariwisata yang hijau dan beretika.

Mari jadikan setiap perjalanan bukan sekadar pelarian, tetapi juga kontribusi nyata untuk bumi yang lebih baik.

Sedang mencari hotel murah di Bandung untuk liburan atau perjalanan bisnis? Kota kembang ini menawarkan banyak pilihan penginapan nyaman dengan harga terjangkau tanpa mengorbankan kualitas. Mulai dari guest house bergaya modern hingga hotel bernuansa alam, semuanya siap menyambut pengunjung dengan fasilitas lengkap dan lokasi strategis dekat tempat wisata populer. Nikmati pengalaman menginap hemat namun tetap berkesan di Indies Style Hotel Bandung.

hotel murah di bandung


Indies Style Hotel Bandung, Hotel Murah di Bandung

Hotel Indies Style Bandung beralamat di Jl. Kebon Jati No. 32, Kebon Jeruk, Kec. Andir, Bandung, Jawa Barat. Hotel bintang 3 ini memiliki jumlah kamar sebanyak 84 kamar. Hotel yang lokasinya berdekatan dengan stasiun KAI Kota Bandung ini memiliki berbagai tipe kamar yang dapat dipilih sesuai dengan kebutuhan. 

Mulai dari tipe Deluxe Room dengan kamar ukuran sekitar 26 m² dengan 2 tempat tidur single. Ada juga Junior Suite Room dengan ukuran sekitar 32 m². Dan ukuran paling besar adalah Suite Room dengan ukuran sekitar 48 m² yang dilengkapi dengan fasilitas bathtub, area dining, kulkas. Untuk harga masing-masing kamar berbeda sesuai dengan tanggal, musim, dan ketersediaan.

Beberapa fasilitas utama hotel murah di Bandung ini adalah standar hotel bintang 3 seperti wiFi gratis di seluruh ruangan, restoran di tempat, area parkir, lift, fasilitas untuk rapat atau banquet bahkan juga untuk pernikahan.

lobi hotel murah di bandung


Sementara untuk masing-masing kamar dilengkapi dengan AC, TV, meja tulis, sofa atau area duduk, kamar mandi umumnya memiliki shower, hair dryer, dan bathtub untuk tipe Suite Room. Serta fasilitas pembuat kopi atau teh di beberapa kamar.

Lokasinya sangat strategis karena dengan dengan beberapa fasilitas umum seperti KAI Kota Bandung yang jaraknya sekitar 400 meter berjalan kaki. Dekat dengan pusat belanja seperti Pasar Baru Trade Center, Paskal Hyper Square, dan juga Bandara Bandara Husein Sastranegara sekitar 5-10 menit dengan menggunakan kendaraan. Karena lokasinya di pusat kota, akses ke tempat kuliner, transportasi, dan wisata kota sangat memadai.

Pengalaman Menginap Di Indies Style Hotel Bandung

Lalu bagaimana pengalaman saya menginap di hotel murah di Bandung ini. Saya memesan hotel ini H-1 menjelang menginap, harganya jadi agak lumayan tinggi. Namun masih affordable yatu di bawah 400ribuan, sehingga saya menyebutnya salah satu hotel murah di Bandung. Selain itu lokasinya juga sangat strategis dekat dengan stasiun KAI Bandung, jadi menurut saya sangat worth it. 

Bandung itu jaraknya dekat-dekat namun jalur jalannya memang lebih banyak satu arah sehingga menjadi terasa jauh karena harus putar arah jika menggunakan transportasi. Dan buat kamu yang belum hafal daerah Bandung termasuk ketika akan menuju ke hotel, saya sarankan untuk tetap menggunakan kendaraan seperti transportasi online. Kecuali sudah tahu lokasinya dimana dan di jalan apa, cara menuju ke sananya sudah tahu jelas atau pernah, jalan kaki masih ok.

Termasuk saya ketika menuju hotel ini jaraknya hanya 300an meter melihat dari map, tetapi karena belum tahu lokasinya dan saya juga membawa koper jadi memutuskan untuk menggunakan transportasi online. Hotel murah di Bandung ini lokasinya persis ada di pinggir jalan raya, sangat mudah ditemukan, dan menggunakan transportasi umum sekitar 10 menitan dengan laju sedang.

Saat turun di Indies Style Hotel Bandung ini, staf keamanan hotel langsung membantu saya menurunkan koper dan membawakannya ke lobi. Lobinya tidak begitu luas tapi nyaman, ada banyak sofa untuk menunggu ketika akan check in. Sebelah resepsionis langsung menghadap ke cafe hotel ini.

Saya langsung menuju resepsionis karena kebetulan sedang kosong. Waktu masih menunjukan pukul 1 kurang. Tidak lama resepsionis menginformasikan kamar pesanan saya tersedia tetapi smoking area. Saat itu saya memesan tipe kamar Deluxe Room dan tipe kamar yang saya pesan tersedia di smoking area. Mempertimbangkan beberapa hal, akhirnya saya ambil saja.

fasilitas hotel murah di bandung


Ternyata saya bisa langsung masuk kamar dan menyimpan koper. Saat masuk ke kamar, asap rokok lumayan masih tercium, entah dari penghuni sebelumnya atau memang karena habitatnya seperti itu. Untungnya masih siang, jadi saya tinggal keliling kota Bandung terlebih dahulu dan meminta staf hotel untuk menyimpan pewangi untuk mengurangi bau asap rokoknya. Saat saya kembali malam hari, bau asap rokoknya masih sedikit tercium.

Kamarnya cukup luas dengan ukuran 26 meter persegi, membuat suasananya terasa di rumah, homey. Saya suka dengan tempat tidurnya yang ukuran besar. Meja kerjanya juga luas dan panjang, sehingga sangat nyaman untuk bekerja. Ada satu sofa untuk satu orang dan jendelanya sangat luas. Sayangnya pemandangan jendelanya pemandangan gedung rumah sakit.

kamar hotel murah di bandung


Ada meja untuk menaruh koper dan barang-barang lainnya, sehingga barang-barang kita tersimpan dengan rapi. Sayangnya tipe kamar ini memang keliatannya sangat standar dan seperti kamar lama, ketika berkaitan dengan kamar mandinya yang chatnya berwarna abu. hair dryernya juga tidak berfungsi ketika akan digunakan, untungnya saya membawa hair dryer saat itu.

Saat saya check in, ternyata akan ada acara pernikahan, sehingga malam hari saya yang sensitif cukup terganggu, karena ada kegiatan dekorasi yang lumayan berisik. Mulai dari orang mengobrol sampai dengan kegiatan dorong barang. Kebetulan saya menginap di lantai 3 dan itu menjelang hari weekend yaitu Jumat ke Sabtu.

DI hotel murah di Bandung ini, saya memesan tipe Deluxe Room yang non Breakfast. Sengaja tidak mengambil paket sarapan karena sebelum memesan, saya melihat banyak kulineran di sekitar hotel dan ingin mencicipi makanan lokal sekitar. 

Dan ternyata betul pagi hari saya keluar hotel, ada banyak warga berjualan makanan-makanan lokal. Saya membeli bubur dan beberapa makanan lainnya dan membawanya ke kamar dan rasanya enak sekali. Jadi  untuk resto dan menu breakfastnya di hotel murah di Bandung ini, saya tidak mencobanya.

kamar mandinya tergolong standar dan karena saya suka kamar mandi yang terang, buat saya kamar mandinya penerangannya kurang. Hair dryernya tidak berfungsi dengan baik jadi tidak bisa digunakan, untungnya saya membawa hair dryer. Dan saya kurang nyaman karena tong sampahnya bawahnya berkarat. Saya agak alergi dengan karat-karatan jadi buat saya ini sangat mengganggu, apalagi sampai menempel ke lantai bekas karatnya. selebihnya ga ada masalah, airnya menyala dengan lancar dan kencang.

Overall kalau untuk tidur, hotel murah di Bandung ini cukup nyaman, hanya saja mungkin karena saya di smoking area, agak sedikit terganggu di awal. Selebihnya bau asapnya perlahan saat saya kembali malam hari. Dan kebetulan karena ada acara nikahan di lantai bawah, jadinya malam hari agak berisik.

Selebihnya tempat tidurnya nyaman, meja kerjanya luas membuat saya kerja cukup betah, sampai jam 1 waktu itu. Pagi hari enak juga karena kacanya luas jadi mendapatkan view keluar sangat luas dan matahari masuk dengan segar ke kamar. Ada banyak meja yang bisa kita manfaatkan untuk menyimpan barang, jadi barang-barang selama di kamar rapi.

Saya sarankan, jika kamu memesan hotel murah di Bandung ini, untuk memilih non smoking bagi yang tidak merokok, karena ini berpengaruh banget buat saya yang sensitif terhadap asap rokok, jadi kurang nyaman meskipun lama-lama bau asap rokoknya berkurang. Tapi masih ada rasa khawatir karena asap rokok yang menempel pada area atau barang-barang di kamar.

Kedua pastikan dapat view yang mungkin lebih bagus, bisa ditanyakan ke resepsionis view terbaiknya. Pastikan juga hair dryer di kamar mandinya berfungsi dengan baik ketika akan digunakan. Dan buat yang ingin mencoba menu sarapannya, pilih kamar dengan paket breakfast. Namun buat kamu yang ingin mencoba kulineran pagi hari di sekitar hotel, kamu juga bisa mencobanya, karena ada banyak makanan.

hotel murah di bandung yang eco friendly


Satu lagi poin plus hotel murah di Bandung ini adalah mereka sudah menggunakan air isi ulang untuk komplimen air minum. Untuk saya menjadi poin plus karena Indies Style Hotel Bandung sudah berkontribusi terhadap kelestarian lingkungan dengan tidak menyediakan air minum kemasan di kamar hotel.

Penggantinya pihak hotel menyediakan teko atau jug yang bisa diisi ulang. Setiap lantai di lorong menyediakan dispenser dan galon, para tamu yang menginap dapat melakukan refill air minumnya di tempat ini.

Hotel ini juga menyediakan sabun cair dalam kemasan ukuran besar, bukan dalam botol ukuran kecil sekali pakai. Ini juga menjadi poin plus karena mereka tidak banyak menggunakan botol kemasan plastik kecil. Pihak hotel juga memasang stiker untuk mengingatkan tamu untuk tetap menjaga bumi dengan saving energi. 

Saya selalu apresiasi hotel-hotel yang aware terhadap lingkungan, sekecil apapun kontribusi mereka. Good job Indies Style Hotel Bandung, terlihat hal kecil tapi hal ini akan memberikan dampak baik bagi bumi jika dilakukan secara konsisten dan dilakukan oleh banyak hotel.

Overall, hotel murah di Bandung ini direkomendasikan buat kamu yang mencari hotel murah, strategis, dan dekat dengan berbagai fasilitas umum.

Ada yang pernah menginap di Indies Style Hotel Bandung? Mungkin dengan tipe kamar lainnya, boleh banget untuk sharing pengalamannya di kolom komentar.

Older Posts Home

ABOUT HER

Call her Mei. Her biggest passions are education, the environment, and traveling the world. So that you can chit-chat with her everything about it, she is now active as a voluntourism, environment, and education volunteer.

POPULAR POSTS

  • CONTACT HER
  • BERMAIN DENGAN UBUR-UBUR JINAK DI DERAWAN
  • TIPS MENJAGA KESEHATAN KULIT BAGI TRAVELER
  • MOGENS GUEST HOUSE, HOTEL HOMEY DEKAT STASIUN BANDUNG
  • NATUR HAIR TONIC GINSENG EXTRACT
  • TIPS LIBURAN AMAN SAAT PANDEMI
  • SERUNYA VOLUNTOURISM DI PERBATASAN ENTIKONG, INDONESIA MALAYSIA
  • TIPS BAGAIMANA MENJADI TRAVELER RAMAH LINGKUNGAN
  • MEIMOODAEMA.COM, IT'S MY IDENTITY
  • RIDWAN NOJENG, PAHLAWAN LINGKUNGAN DAN DESA WISATA LEMBAH HIJAU RUMBIA

ARTICLE

  • 2025 120
    • November 4
      • MAKSIMALKAN JARINGAN INTERNET DENGAN JENIS KABEL L...
      • PURA ULUWATU, DESTINASI WISATA SPIRITUAL DI BALI
      • AKSI KECIL SELAMATKAN BUMI, MULAI SEKARANG DAN MUL...
      • PANTAI BALANGAN BALI, PANTAI TERSEMBUNYI DI KOTA BALI
    • October 10
    • September 11
    • August 11
    • July 17
    • June 13
    • May 13
    • April 10
    • March 8
    • February 13
    • January 10
  • 2024 148
    • December 9
    • November 9
    • October 17
    • September 13
    • August 7
    • July 8
    • June 14
    • May 19
    • April 4
    • March 19
    • February 17
    • January 12
  • 2023 111
    • December 6
    • November 20
    • October 14
    • September 10
    • August 6
    • July 7
    • June 8
    • May 4
    • April 10
    • March 14
    • February 8
    • January 4
  • 2022 160
    • December 13
    • November 13
    • October 21
    • September 18
    • August 21
    • July 14
    • June 12
    • May 9
    • April 6
    • March 15
    • February 7
    • January 11
  • 2021 55
    • December 8
    • November 4
    • October 9
    • September 2
    • August 4
    • July 2
    • June 6
    • May 4
    • April 3
    • March 5
    • February 5
    • January 3
  • 2020 44
    • December 4
    • November 3
    • October 4
    • September 4
    • August 4
    • July 4
    • June 4
    • May 4
    • April 2
    • March 4
    • February 3
    • January 4
  • 2019 9
    • December 1
    • November 2
    • August 1
    • July 1
    • June 1
    • March 3
  • 2018 9
    • November 1
    • August 3
    • March 1
    • February 2
    • January 2
  • 2017 21
    • December 1
    • November 1
    • October 3
    • September 3
    • July 1
    • April 1
    • March 4
    • February 3
    • January 4
  • 2016 10
    • December 4
    • November 6

Logo Komunitas BRT Network

Seedbacklink

Copyright © Meimoodaema || Travel Blogger. Designed by OddThemes