TIPS CARA MENGATASI RAMBUT MENGEMBANG

Buat kamu kaum hawa, pernah ga ngalamin sepulang traveling rambut kamu ga karuan? Nah aku sering niy ngalamin. Karena sepanjang liburan sering banget kena sinar matahari, kondisi udara yang kering, atau banyak angin. Kalau sering liburan ke pantai pasti ngalamin ini niy. Akhirnya apa, rambut jadi mengembang ga karuan. Terus gimana dong? Tenang, aku punya tips cara mengatasi rambut mengembang ini dengan mudah.

cara mengatasi rambut mengembang


Mau tahu, sabar-sabar. Pastinya tips ini bakal bermanfaat banget buat ngilangin rambut kamu yang kayak kue bolu alias mengembang. Tapi sebelum aku share tipsnya, aku mau cerita dulu kenapa ko rambut kita bisa mengembang ya. Let's check it out.

Pertama, bisa jadi jenis rambut kamu adalah tipe bergelombang atau keriting. Pastinya jenis rambut ini akan selalu mengembang. Kedua, produksi sebum di kulit kepala berkurang karena terlalu sering berkeramas, terkena paparan sinar matahari terlalu sering, iritasi, atau penggunaan hair dryer yang terlalu sering. Ketiga, terlalu sering melakukan hair styling rambut. Keempat, keliru menggunakan produk perawatan. Kelima, mengikat rambut saat tidur.

Nah, setelah kamu tahu penyebabnya, mari kita bahas tips untuk mengatasinya. Pastinya tips ini akan membuat kamu bye-bye bad hair day.

1. KONSUMSI MAKANAN DAN MINUMAN SEHAT

Buat saya ini paling penting. Perawatan rambut tidak hanya dari luar tapi juga dari dalam. MInum air putih sesuai kebutuhan kamu. Kemudian, konsumsi makanan yang mengandung banyak nutrisi untuk kesehatan rambut.

Seperti ikan salmon, pisang, ikan berminyak, bayam, yogurth, telur, wortel,  jambu, ubi jalar, oat, tiram, dan lainnya. Perlahan tapi pasti air putih dan makanan sehat ini akan membuat kulit kepalamu makin sehat yang akan berimpek pada kesehatan rambut kamu juga.

2. TERAPKAN POLA HIDUP SEHAT

Tips penting kedua adalah terapkan pola hidup sehat. Seperti istirahat yang cukup 6-8 jam untuk usia produktif. Olahraga yang teratur. Dan hidnari stress, karena stress akan sangat berpengaruh pada tumbuh kembang rambut kamu juga loh. So, kelola stressmu dengan bijak dan hindari penyebab stress. 

3. HINDARI HAIR STYLING DAN CATOKAN

Kalau kamu pengguna hair styling cukup sering, coba mulai sekarang kurangi ya, agar rambut kamu sehat. Termasuk tidak mengembang. Hidnari juga melakukan pelurusan rambut terlalu sering karena salah satu penyebab rambut kamu mengembang. Gunakan minyak juga saat melakukan hair styling agar hasilnya lebih tahan lama dan tidak mengembang.

4. GUNAKAN PELINDUNG KEPALA

Nah, ketika kamu keluar rumah, atau pada saat traveling di alam bebas, coba gunakan pelindung kepala berupa topi atau sejenisnya. Sehingga rambut tidak terkena sinar matahari secara langsung. Misalnya kamu sedang liburan ke pantai, nah pelindung kepala ini wajib banget. Selain lindungi kulit muka kamu, juga lindungi rambut cantikmu biar tidak mengembang.

5. GUNAKAN SERUM RAMBUT DAN KONDISIONER

Selain mnggunakan spa rambut, penggunaan serum dan kondisioner juga akan membantu mengurangi rambut mengembang. Karena kondisioner dan serum rambut akan membuat kutikula rambut tetap terjaga dan kadar minyak alami rambut akan tetap terjaga. Hal ini akan mengatasi rambut mengembang. Cari kondisioner atau serum yang mengandung keratin yang akan membantu rambutmu makins ehat dan kuat.

6. KERAMAS SESUAI KEBUTUHAN

Mencuci rambut atau keramas yang terlalu sering akan membuat rambut kamu kering, kusut, dan tidak mudah diatur. Karena akan membuat minyak alami si kulit kepala kamu menjadi kering. Hal ini akan membuat kelembaban kulit kepala kamu berkurang. Efeknya rambut kamu menjadi mengembang.

7. GUNAKAN BAHAN ALAMI UNTUK PERAWATAN

Penggunaan bahan alami untuk merawat rambut akan membantu mengurangi rambut rusak dan mengembang. Seperti penggunaan minyak argan, madu, minyak zaitun, minyak kelapa, dan lainnya.

tips cara mengatasi rambut mengembang


Hindari juga produk yang mengandung bahan alkohol, karena ternyata bahan ini menjadi salah satu penyebab rambut mengembang loh.

8. SISIR RAMBUT DENGAN TANGAN BASAH

Salah satu tips cara mengatasi rambut mengembang lainnya adalah dengan menyisir rambut menggunakan tangan yang basah. Hal ini karena tangan yang basah akan mengurangi kekusutan rambut. Ini sering banget aku lakukan, apalagi kalau pas lagi liburan niy.

9. KERAMAS DENGAN AIR DINGIN

Keramaslah dengan menggunakan air dingin, sehingga kutikula rambut akan tetap terjaga. Jika kamu menggunakan air panas untuk keramas, maka kutikula akan terbuka sehingga kelembabapan kulit kepala akan berkurang. Hal ini tentus aja berpotensi untuk membuat rambut kamu risak dan mengembang.

10. KERINGKAN RAMBUT DENGAN HANDUK MICROFIBER

Jangan lupa juga keringkan rambut secara perlahan dan halus agar tidak merusak rambut. Gunakan handuk rambut yang aman sejenis microfiber dimana teksturnya sangat lembut. Cocok untuk semua jenis rambut.

Handuk ini menyerap lebih cepat rambut basahmu. Ini bisa jadi alternatif pengganti hair dryer. Jenis handuk ini bisa didapatkan di banyak toko. Ini bantu banget saat kamu liburan ke gunung loh, ga perlu ribet bawa alat pengering rambut.

11. GUNAKAN SARUNG BANTAL YANG LEMBUT

Ternyata alas kepala saat tidur juga berpengaruh loh terhadap rambut kamu mengembang atau tidak. Jadi mulai sekarang gunakan sarung bantal berbahan lembut ya. Hal ini mengurangi gesekan rambut dengan bahan bantal yang kasar, yang akan membuat rambut kamu rusak. Salah satunya adalah mengembang.

12. JANGAN IKAT RAMBUT SAAT TIDUR

Ini saya pernah melakukannya beberapa kali. Alhasil besok paginya rambut saya mengembang tidak karuan. Apalagi kamu mengikatnya dengan karet gelang secara langsung tanpa ada bahan tambahan. Rambut selain mengembang juga menjadi kusut.

Jangan lupa lepas ikat rambut kamu sebelum tidur ya. Dan sebisa mungkin jangan terlalu sering juga mengikat rambut. Kalaupun terpaksa harus mengikat rambut, gunakan ikat rambut yang dilapisi dengan kain lembut, sehingga tidak merusak rambut.

13. GUNAKAN VITAMIN RAMBUT & HAIR TONIC

Nah salah satu tips aku lainnya yang biasa aku lakukan adalah menggunakan vitamin rambut setelah keramas. Gunakan saat kondisi rambut setengah kering. Ini cukup membantu aku mengurangi rambut yang terlalu mengembang loh. Apalagi kalau pas lagi traveling ya, biar fotonya makin keceh deh.

Jangan lupa juga gunakan hair tonic  untuk membuat rambut kamu makin kuat dan sehat. Nah rambut kuat dan sehat bantu kamu juga mengatasi rambut mengembang.

14. PILIH JENIS SISIR YANG TEPAT

Ini kadang yang sering orang lewatkan atau justru tidak diketahui. Penggunaan sisir yang kurang tepat ternyata bisa membuat rambut kamu rusak dan mengembang loh. Aku mengalaminya sendiri. Dengan jenis sisir yang berbeda, hasil rambut juga akan berbeda loh.

15. MEMBELI PRODUK YANG TEPAT

Dalam kehidupan saat ini, menuntut kita untuk selalu menggunakan produk siap pakai. Termasuk untuk perawatan rambut, seperti shampo, kondisioner, spa, atau lainnya. Nah pastikan ya, saat membeli produk-produk ini kamu perhatikan komposisinya. Pastikan cocok dengan jenis rambut kamu.

Pilih produk yang seperti shampo dan kondisioner yang menggunakan keratin. Carilah produk keduanya yang mengandung hydrolyzed keratin dan micro smoothing. Selain itu biasanya produk tersebut akan membuat rambut kamu makin lembut dan dapat menyerap sampai 10 lapisan rambut. Hasilnya wow membuat rambut kamu seperti dari perawatan salon yaitu sampai 48 jam loh.

MY THOUGH 

Itu dia tips cara mengatasi rambut mengembang ala meimoodaema. Mulai dari konsumsi makanan sehat. menerapkan pola hidup sehat, pergi spa, sampai dengan penggunaan produk perawatan rambut yang tepat.

Nah kalau kalau kamu ada pengalaman mengenai perawatan rambut mengembang, boleh dong share di kolom komentar. Yuk women, let's empowering each other, biar perempuan lain makin banyak tahu bagaimana merawat rambutnya.

20 Comment

  1. Makasih banyak tipsnya bermanfaat banget untuk rambut singaku, ada beberapa tips yang aku baru tahu seperti keramas sebaiknya dengan air dingin agar rambut tetap sehat..

    ReplyDelete
  2. Aku nih. Kadang masih suka sering ngikat rambut pas tidur. Hasilnya pas bangun tidur tu rambut jadi bergelombang. Karena rambutku kn lurus tu. Jadi berkelok-kelok hampir ngembang. Hehehe

    ReplyDelete
  3. Saya harusnya mengikuti semua langkah di atas nih tapi karena kemalasan, jaraaaaang dilakukan.
    Jadi diingatkan lagi nih. Makasih ya, Mbak.

    ReplyDelete
  4. Paling berat buat memenuhi semua poin di atas adalah menjaga pola hidup sehat. Kayaknya pola hidupku endak ada sehat-sehatnya, huhuhu. Masalah rambut dari tahun lalu tetap aja sama. Semoga tahun ini lebih minim dan bisa makin sehat.

    ReplyDelete
  5. Bener setuju tipsnya yang banyak ini hehe akupun dan anak anak cewe semua sii pada ngembang kecuali siaktif yg masih kecil lbh aktif berkeringat jadi rada lepek sdr hehe

    ReplyDelete
  6. Wuahahahaha sebagai pemilik rambut keriting, ngerasain bangettttt masalah rambut begini 😅🤣. Tapi mau gimana yaaa,udah dikshnya keriting. Jadi yg bisa aku lakuin ya pakai conditioner wajib banget, pakai hair oil, dan pakai shampoo yg sesuai. Trus aku juga rutin minum minyak ikan mba atau suplemen rambut lainnya yg diminum secara oral yaa.

    Tapi treatment lain supaya rambut ga susah diatur, mau ga mau ke salon juga 🤣. Keratin treatment biar rambut ga mekar 😅😁

    ReplyDelete
  7. Joss tipsnya nih, banyak banget. Makasih ya semoga dengan tips ini bisa membantu menjaga kondisi kesehatan rambut saya makin baik.

    Rambut adalah mahkota bagi perempuan, jadi wajib banget di rawat. makasih tipsnya ya... keren

    ReplyDelete
  8. Makasih tipsnya ya aku banget ini jarang pakai vitamin rambut dan memanjakan rambut padahal rambut adalah makhota wanita ya perlu juga dirawat

    ReplyDelete
  9. Waaahhh makasih tipsnya. Hunting handuk microfiber ah soalnya sering pergi-pergi nih.

    ReplyDelete
  10. Rambutku justru agak kempes. Kalau ngembang malah suka. Tapi boljug mbak sharingnya

    ReplyDelete
  11. Yang tips ke-9 itu aku juga dapat dari salon. Mbaknya bilang lebih baik pakai air dingin. Yaudah selama ini ngikut aja. Trus pakai kondisioner itu ngefek banget supaya rambut enggak terlalu mengembang

    ReplyDelete
  12. Hai kak aku Dennise.Ini aku banget ya punya rambut mengembang,sulit diatur.Apalagi kalau habis keramas parah ngembangnya kaya kue pancong,megar.Thanks kak tipsnya

    ReplyDelete
  13. Menggunakan serum rambut ini jarang aku lakukan, mba. Dan ini menurutku harus aku coba. Dulu rambutku mengembang mba. Kering juga. Tapi dengan berjalannya waktu, jadi nggak :D
    Makasih tipsnya mba

    ReplyDelete
  14. Yang paling sering adalah ikat rambut saat tidur
    Dan emang sih akhirnya jadi gampang rontok dan patah...

    Selain itu kemaren aku jg punya masalah ketombe gara gara shampoo dan belum sembuh sampe sekarang
    Hiks

    ReplyDelete
  15. Makasih tipsnya Mbak. Rambutku ini yang sering mengembang dan kusut karena suka mengikat rambut dan juga jarang disisir. Solusinya memang pake hair mask itu biar lembut lagi.

    ReplyDelete
  16. Ternyata sering keramas tuh gak bagus juga ya mbak. Rambutku tipe yg mengembang juga dan jarang nyisir, jadi deh makin kusut. Dikuncir adalah jalan ninjaku 😂

    ReplyDelete
  17. Konsumsi makanan dan minuman sehat ini memang penting ya .. untuk kesehatan rambut, kulit, sekaligus kesehatan tubuh keseluruhan.

    ReplyDelete
  18. aku termasuk yang rambutnya mengembang. Tapi enggak pernah treatment apa-apa sih. Palingan keramas dengan sampo yang sesuai dengan keperluan kulit kepala saja, misalnya rambut berketomba, pakai sampo anti ketombe. biasanya saya pakai sampo yang langsung ada kondisionernya sekalian.

    ReplyDelete
  19. Huuhu...sebelum komen, aku mo nangis dulu yaa..soalnya rambutku gak ngembang, malah kempis, kak.
    Jadi biasanya agar ga rontok (lagi dan lagi) aku sisirannya nunggu setengah kering gitu.. sambil dikasih serum rambut secara rutin.

    ReplyDelete
  20. Saya dari semua cuma 1 yamg ga dilakuim yaitu pakai hair tomic... Dulu pernah tapi g pernah lagi malah sejak mulai kerja.. Soalnya dulu pakain hair tonic mama.. Xixii

    ReplyDelete

Silakan berkomentar dengan bijak dan positif. Terima kasih.